Lompat ke isi utama

Berita

Lolos Tes Tertulis, 132 Calon Panwascam Lanjut Wawancara

Lolos Tes Tertulis, 132 Calon Panwascam Lanjut Wawancara
\n

Waingapu, Bawslu Sumba Timur  – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sumba Timur telah melaksanakan uji kompetensi bagi calon Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam ) lewat ujian tertulis berbasis computer atau CAT sejak tanggal 14-15 Oktober 2022.

\n\n\n\n

Selama dua hari tes berlangsung, 19 orang peserta tidak hadir dari total keseluruhan 390 orang calon Panwascam yang telah dijadwalkan untuk mengikuti tes CAT. Dari hasil tes tertulis yang diperoleh Bawaslu Sumba Timur, sebanyak 132 orang yang dinyatakan lulus dan berhak lanjut ketahap wawancara.

\n\n\n\n

Tes wawancara sendiri akan dilaksanakan tanggal 19-20 Oktober 2022, bertempat di Kantor Bawaslu Sumba Timur, Jl. Pemuda No. 14 Kel. Matawai, Kota Waingapu, mulai pukul 08.00 wita sampai selesai. Dimana tanggal 19 dijadwalkan untuk 11 Kecamatan dengan total peserta 66 orang. Kemudian 11 Kecamatan lainnya akan dijadwalkan tanggal 20 Oktober sebanyak 66 orang peserta.

\n\n\n\n

“132 orang akan diwawancara dan akan dilakukan oleh anggota/komisioner Bawaslu Sumba Timur. Tentu akan menjaga integritas dan obyektivitas dalam melakukan seleksi. Wawancara merupakan ajang menggali pengetahuan calon Panwascam yang akan direkrut. Dan ini merupakan tes terakhir untuk menentukan 66 anggota Panwascam yang akan mengawasi proses tahapan Pemilu 2024 mendatang.” Demikian kata Anwar Engga Ketua Bawaslu Sumba Timur saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (18/10).

\n\n\n\n

“Beda saat tes tertulis, jawaban peserta kami tidak mengikutinya secara langsung, karena terkoneksi langsung dengan Bawalu RI. Nah, tes wanwacara ini menjadi kesempatan kami untuk menilai dan mendengarkan langsung apakah calon Panwascam menjawabnya sesuai dengan pertanyaan-pertanyaan yang kami ajukan atau tidak.” sambungnya lagi.

\n\n\n\n

Ia berharap anggota Panwascam yang terpilih nantinya mempunyai dedikasi tinggi, profesional dan berintegritas dalam melaksanakan tugasnya sebagai pengawas pemilu.

\n\n\n\n

“Kami menginginkan Pengawas Pemilu yang bisa menjaga integritas dan mampu bekerja dengan mengedepankan profesionalitas, kredibilitas, menjaga soliditas dan melaksanakan pengawasan sesuai dengan jadwal dan tahapan yang sudah ditetapkan serta bekerja sepenuh waktu.” harapnya.

\n\n\n\n

Kordiv SDMO dan Datin ini juga menghimbau calon Panwascam hadir lebih awal 30 menit sebelum tes dimulai.

\n\n\n\n

“Agar tidak terkesan tergesa-gesa, lebih baik datang lebih awal jadi lebih santai dan rileks. Sedangkan untuk pakaian yang digunakan bebas rapih dan bersepatu, intinya sopan.” ucapnya.

\n\n\n\n

Untuk diketahui, 11 Kecamatan yang dijadwalkan wawancara tanggal 19 yaitu: Kecamatan Kota Waingapu, Kec. Kambera, Kec. Pandawai, Kec. Kanatang, Kec. Haharu dan Kec. Kambata Mapambuhang, mulai pukul 08.00 wita – 12.00 wita. Untuk Kecamatan Uma Lulu, Kec. Rindi, Kec. Pahunga Lodu, Kec. Wula Waijelu dan Kec. Kahaungu Eti, mulai pukul 13.00 wita sampai selesai.

\n\n\n\n

Sedangkan untuk jadwal tanggal 20 yaitu: Kec. Ngaha Ori Angu, Kecamatan Lewa, Kec. Lewa Tidahu, Kec. Kata Hamu Lingu, Kec. Tabundung dan Kec. Matawai La Pawu, mulai pukul 08.00 wita – 12.00 wita. Kemudian lanjut pukul 13.00 wita sampai selesai bagi Kecamatan Mahu, Kec. Paberiwai, Kec. Ngadungala, Kec. Karera , dan Kec. Pinu Pahar.

\n\n\n\n

Pengumuman hasil tes tertulis calon Panwascam dapat dilihat pada Kantor Bawaslu Sumba Timur hari ini, Selasa (18/10/2022) atau unduh pada link: https://sumbatimur.bawaslu.go.id/category/pengumuman/

\n\n\n\n

(Umbu Andu)

\n"